Cara Menggemukan Badan Dalam 1 Minggu

Cara Menggemukkan Badan dalam Waktu Satu Minggu

Ukuran badan memang menjadi hal yang sangat diperhatikan. ada orang yang ingin gemuk, ada juga yang ingin diet. semua orang tentu ingin memiliki ukuran badan yang proporsional, artinya tidak kegemukan, tidak juga terlalu kurus. dengan ukuran badan yang proporsional, penampilan seseorang jelas lebih baik.

Jika anda termasuk orang yang ingin kurus atau tidak kegemukan, di blog ini juga sudah pernah saya bagikan informasi tentang cara menurunkan berat badan secara alami dalam waktu satu minggu. silahkan anda baca artikel tersebut. sedangkan anda yang merasa kurus dan ingin menggemukkan badan, silahkan lanjutkan baca artikel ini.

Jadi saya akan berbagi informasi tentang cara menggemukkan badan dengan cepat. sebenarnya banyak cara yang dapat anda tempuh untuk menggemukkan badan. anda bisa mencoba bahan bahan alami untuk menggemukkan badan, atau anda bisa juga membeli obat obatan atau produk produk kimia yang kini banyak diproduksi untuk menggemukkan badan.

Namun, disini saya merekomendasikan kepada anda untuk menggunakan cara alami untuk menggemukkan badan dengan cepat, sebab cara alami jauh lebih aman jika dibandingkan dengan obat obatan kimia. semua orang juga sudah mengetahui, bahwa penggunaan obat obat kimia akan memberikan efek yang buruk untuk kesehatan.
Cara Menggemukkan Badan

Cara Menggemukan Badan Dengan Cepat



Bagaimana cara menggemukkan badan dalam waktu satu minggu? caranya sebenarnya sangat mudah. tidak perlu mengeluarkan biaya mahal mahal untuk menggemukkan badan, sebab anda bisa mencoba hal hal sederhana saja untuk bisa menggemukkan badan dengan cepat. berikut ini adalah cara menggemukkan badan dalam waktu satu minggu secara alami yang bisa anda coba :

a. Perbanyak Makan

Semua orang pasti mengetahui bahwa jika ingin memiliki badan yang gemuk, hal pertama yang harus dilakukan adalah perbanyak makan. namun, perlu anda ketahui bahwa anda tidak boleh makan sembarangan, sebab kandungan nutrisi yang terdapat dalam makanan sangat mempengaruhi perkembangan tubuh anda.

Makanan apa saja yang sebaiknya anda konsumsi? jika anda ingin berat badan anda naik, sebaiknya konsumsi makanan yang segar. jangan sekali kali mengkonsumsi makanan awetan atau makanan siap saji, hal itu hanya akan menimbun lemak yang tidak baik pada tubuh anda. padahal anda ingin mendapatkan berat badan ideal, bukan tumpukan lemak.

Perbanyak mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung karbohidrat dan protein. beberapa sumber makanan yang kaya akan zat ini diantaranya nasi, ubi, jagung, ikan, telur dan sayuran. jangan lupa untuk mengkonsumsi makanan dengan kalori yang tinggi, seperti kacang kacangan, keju, susu, alpukat, daging dan lain lain.

b. Minum Air Putih

Tahukah anda bahwa kandungan air yang terdapat pada tubuh sangat mempengaruhi berat badan anda? orang yang tidak memiliki berat badan yang cukup biasanya tubuhnya kekurangan air. mungkin anda termasuk juga kekurangan air. oleh karenanya, cobalah minum air putih yang banyak. menurut anjuran dokter, sebaiknya anda minum air putih minimal 8 gelas setiap harinya.

c. Makan Lebih Teratur

Nah, kembali ke cara pertama. untuk menggemukkan badan dalam waktu satu minggu, anda dianjurkan untuk memperbanyak makan. namun hati hati, perbanyak makan bukan berarti asal makan banyak. anda harus bisa melakukannya dengan teratur. anda tetap harus makan 3 kali dalam sehari, bahkan jika perlu anda bisa makan 4 kali dalam sehari. karena ini tujuannya memang untuk menaikkan berat badan atau program penggemukan badan. walaupun sebenarnya makan 4 kali dalam sehari tidaklah dianjurkan untuk orang normal.

d. Mengunyah Makanan Dengan Halus

Mengunyah makanan dengan halus sangat mempengaruhi proses penggemukan badan. jika anda terbiasa segera menelan makanan sebelum dikunyah halus, mulai sekarang cobalah cara sederhana ini. mungkin awalnya membosankan jika mengunyah makanan hingga benar benar halus, namun anda akan terbiasa dengan segera.

Makanan yang halus dapat dicerna dengan cepat oleh tubuh. dengan pencernaan yang lebih cepat ini, tentu gizinya akan dengan cepat diserap tubuh. dengan demikian program penggemukan anda bisa terasa lebih cepat.

e. Tidur Yang Teratur

Selain makan dengan teratur, tidur dengan teratur juga perlu anda perhatikan. buatlah jadwal yang tepat untuk waktu tidur anda. tidur yang tidak teratur biasanya sering dialami para mahasiswa, karena alasan mengerjakan tugas. jika selama ini anda sering melakukan itu, cobalah secara perlahan hindari tidur yang tidak teratur.

Jika bukan karena hal yang mendesak, segeralah tidur jika sudah larut malam. anda bisa mengerjakan pekerjaan anda keesokan harinya. disini dibutuhkan keahlian anda dalam memanajemen waktu anda secara optimal untuk mengerjakan hal hal yang seharusnya anda kerjakan.

Nah, itulah artikel tentang cara menggemukkan badan dalam waktu satu minggu dengan cepat secara alami. cara cara sederhana tersebut harus anda lakukan secara rutin dalam waktu satu minggu jika anda ingin badan anda gemuk lebih cepat. silahkan bagikan kepada teman teman anda di facebook atau google plus, agar teman teman anda mengetahui juga tentang informasi ini. terimakasih sudah berkunjung ke artikel cara menggemukkan badan dalam waktu satu minggu dengan cepat secara alami.